Biaya Hidup di Kanada Per Bulan 2024: Pekerja & Mahasiswa

Biaya Hidup di Kanada – Sebagian besar orang langsung jatuh cinta kepada Kanada karena memiliki kehidupan impian yang balance. Terlebih adanya festival musim dingin pastinya selalu ditunggu-tunggu tiap tahunnya, tidak heran apabila Kanada mempunyai salah satu tingkat imigrasi tertinggi di dunia.

Terdapat universitas terkenal dan beberapa sekolah disana yang berkembang sangat pesat, sehingga menjadi tujuan bagi para pelajar maupun mahasiswa. Selain itu, negara ini merupakan tempat percampuran budaya, tentunya kalian akan mudah untuk dapat menyesuaikan diri.

Biaya hidup di Kanada terbilang lebih murah jika dibandingkan dengan beberapa kota besar di dunia contohnya Amsterdam, New York City, Paris, Roma dan London. Jika kalian berminat bekerja di sana maka dapat mempelajari cara menjadi tour guide atau memilih jenis pekerjaan lainya.

Untuk bisa tinggal atau menetap disana maka kalian membutuhkan biaya minimal sebesar C $1000 per-bulan. Dikarenakan, Kanada merupakan negara yang cukup luas, terdapat berbagai variasi dalam biaya hidup antara perkotaan & pedesaan.

Biaya Hidup di Kanada Per Bulan

Kanada merupakan salah satu negara yang menyediakan gaya hidup menarik untuk sebagian besar orang. Tetapi, agar bisa tinggal di sana, kalian sebelumnya butuh memperhitungkan biaya hidup. Biaya hidup di Kanada terbilang cukup terjangkau bagi kalangan mahasiswa internasional, apabila dibandingkan dengan kota lain seperti New York atau London.

Apabila kalian seorang mahasiswa internasional, kalian memerlukan biaya sekitar C$ 10.000 hingga C$ 15.000 per-tahun, atau jika dirupiahkan menjadi Rp.107.000.000 hingga Rp.160.000.000 per-tahun. Selain itu, mahasiswa internasional di Kanada masih diperbolehkan bekerja part time selama 20 hingga 40 jam per minggu supaya dapat memperoleh tambahan biaya untuk kebutuhan hidup sehari-hari.

Untuk Pekerja

Berbicara tentang tinggal diluar negeri memang sangat berkaitan dengan pemandu wisata atau tour guide, sebelumnya kami juga pernah membagikan penjelasan mengenai contoh teks tour guide bahasa Inggris dan artinya yang bisa kalian pelajari. Untuk biaya hidup di negara ini sangat bermacam-macam berdasarkan dari tempat tinggal kalian. Maka sebab itu, sebelum memutuskan ingin tinggal disana, sangat penting untuk mengerti berapa biaya hidup yang dibutuhkan untuk dapat tinggal di sana.

Biaya Makan

RestoranBiaya
Makanan Restoran MurahC$ 22.00
Restoran Kelas MenengahC$ 90.00
McDonaldsC$ 12.00
CappuccinoC$ 4.75
Air MineralC$ 2.08

Biaya Tinggal

ApartemenBiaya
1 Kamar TIdur C$ 1.391,52
1 Kamar Tidur di Pusat KotaC$ 1.633,90
3 Kamar TidurC$ 2.323,58
3 Kamar Tidur di Pusat KotaC$ 2.699,17

Biaya Transport

TransportasiBiaya
Single/Biaya satu kali jalanC$ 3.50
Daily PassC$ 13.50
Monthly PassC$ 156
Annual PassC$ 143(apabila digunakan per bulan)

Untuk Mahasiswa

Kanada adalah salah satu negara tujuan untuk melanjutkan pendidikan dikarenakan negara ini memiliki sistem pendidikan & tujuan imigrasi terbaik dunia. Kanada memang sangat cocok bagi kalian untuk bisa mengembangkan karir atau melanjutkan pendidikan.

Terdapat Universitas kelas dunia, orang orang lokal yang ramah serta terdapat keragaman budaya menjadikan Kanada menjadi salah satu tujuan pendidikan cukup populer bagi pelajar atau mahasiswa di dunia. Biaya hidup di Kanada terbilang cukup tinggi, namun semua dapat terbayarkan dengan pengalaman berkesan yang tidak dapat dinilai. Dengan biaya kuliah beserta gaya hidup layak, biaya yang perlu disiapkan dapat terbilang cukup terjangkau.

Biaya hidup di Kanada bagi mahasiswa sebenarnya cukup terjangkau, jika kalian pintar mengelola anggaran. Biaya rata-rata bagi mahasiswa berkisar mulai dari C$ 15.000 hingga C$ 20.000 atau jika dirupiahkan berkisar Rp.170.000.000 hingga Rp.225.000.000 per tahun.

Biaya Pendidikan

Pada tahun 2023, untuk biaya kuliah bagi pelajar & mahasiswa tingkat Strata (S1) terdapat peningkatan 4,9% dari tahun sebelumnya, naik menjadi C$ 33.623 per-tahun, atau jika dirupiahkan menjadi Rp.361.000.000 per-tahun.

Sementara biaya kuliah untuk tingkat Diploma (S2) juga mengalami peningkatan sekitar C$ 20.120 per-tahun, atau jika dirupiahkan menjadi Rp.216.000.000 per-tahun, 3,6% jika dibanding tahun sebelumnya. Biaya tersebut pastinya akan disesuaikan oleh setiap kampus. Contohnya seperti :

KampusBiaya per-tahun
University of OttawaC$ 4.456-38.692
University of ReginaC$ 8.856-26.308
University of WindsorC$ 11.100-35.490
Carleton UniversityC$ 7.030-46.152
Vancouver Island CommunityC$ 13.885-34.343

Biaya Makanan & Minuman

Selain berbagai jenis kuliner lokal, di Kanada juga sangat banyak terdapat kuliner Amerika Latin serta Timur Tengah. Kalian dapat mencoba mencicipi makanan di luar negeri dengan tarif mulai C$ 10-70 tergantung di wilayah tempat tinggal.

Tentu saja masalah tersebut cukup membuat uang cepat habis apabila membeli makan di luar setiap hari, oleh sebab itu sebagian besar pelajar dan mahasiswa internasional menghemat dengan cara memasak sendiri makanan mereka di tempat tinggalnya. Belanja beberapa bahan makanan & minuman untuk bisa dinikmati selama beberapa hari pastinya akan lebih murah jika dibandingkan dengan membeli makan diluar setiap hari.

Bahan Makanan & MinumanBiaya
Beras (1Kg)C$ 1.90-6.00
Telur AyamC$ 2.85-5.75
Dada Ayam tanpa Tulang (1Kg)C$ 10.00-22.00
Daging Sapi (1Kg)C$ 8.80-21.00
Roti TawarC$ 2.20-4.00
SusuC$ 3.09
Air MineralC$ 2.05
PepsiC$ 3.00

Biaya Transportasi

Salah satu cara paling efektif untuk bisa mengurangi biaya hidup dalam bidang transportasi di Kanada yakni dengan cara menggunakan transportasi umum. Sebaiknya membuat atau memilih opsi tiket bulanan atau tahunan dikarenakan jika dibandingkan dengan tiket sekali jalan jauh lebih murah. Rajinlah untuk mencari promo atau diskon disaat ingin memakai tiket transportasi umum. Banyak platform atau aplikasi menawarkan diskon & promo terutama untuk mahasiswa.

Transportasi umum Kanada sangat aman dan efisien. Agar bisa mengurangi beban biaya hidup bulanan, para mahasiswa bisa menggunakan transportasi umum. Selain transportasi umum, bersepeda atau jalan kaki ke kampus juga sudah menjadi budaya warga lokal yang ramah lingkungan.

Kanada mempunyai berbagai opsi pilihan transportasi umum contohnya bus, kereta api, taxi, dan masih banyak lagi. Kalian bisa menggunakan promo atau diskon pelajar ketika ingin menggunakan transportasi umum ini dengan cara menunjukkan kartu pelajar.

JenisBiaya
Satu kali jalan (Single)C$ 3.50
Tiket Harian (Daily Pass)C$ 13.50
Tiket Bulanan (Monthly Pass)C$ 156 (per bulan)
Tiket Tahunan (Annual Pass)C$ 143 (apabila dibeli per bulan)

Kesimpulan

Sekiranya seperti pembahasan mengenai biaya hidup di Kanada menurut biayahargain.id yang bisa kami berikan. Tetapi, jangan khawatir akan kehabisan biaya hidup sebab disana kalian bisa berkuliah sambil mengambil suatu pekerjaan. Kalian dapat bekerja dengan durasi waktu maksimal hingga 20 jam per minggu disaat waktu kuliah, serta full time ketika liburan dengan tujuan untuk menambah kebutuhan biaya hidup.

Namun itu semua tergantung dari universitas atau jurusan yang dipilih, mungkin saja bisa memperoleh ijin kuliah sambil kerja. Jika kalian berkuliah di universitas negeri kalian bisa mengajukan ijin kuliah sambil kerja, tetapi jika berkuliah di universitas swasta biasanya minimal harus sudah mendapatkan gelar Master atau Bachelor terlebih dahulu baru bisa mengajukan ijin untuk bekerja.